Friday, October 28, 2016

Apa yang Kamu Ketahui tentang Pembangkit Listrik?

Pertanyaan : Apa yang Kamu Ketahui tentang Pembangkit Listrik? Sebutkan macam-macam pembangkit listrik yang ada di Indonesia!


Jawaban : 
Pembangkit Listrik adalah bagian dari alat industri yang dipakai untuk memproduksi dan mengembangkan tenaga listrik. 


Macam-macam pembangkit listrik yang ada di Indonesia :
- Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA)
- Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU)
- Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP)
- Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS)


Sunday, October 23, 2016

Sebutkan Pengelompokan Hewan Berdasarkan Tempat Hidupnya!

Pertanyaan : Sebutkan Pengelompokan Hewan Berdasarkan Tempat Hidupnya!


Jawaban : 
Pengelompokan hewan berdasarkan tempat hidupnya :

  1. Hewan yang hidup di darat, contohnya ayam, sapi dan domba
  2. Hewan yang hidup di air, contohnya ikan, cumi-cumi dan kerang
  3. Hewan yang hidup di darat dan di air, contohnya katak
  4. Hewan yang hidup di udara, contohnya burung, kupu-kupu, dan nyamuk

Friday, October 14, 2016

Sebutkan Hal-hal yang Menyebabkan Timbulnya Kerja Sama Ekonomi Antar Negara!

Pertanyaan : Sebutkan Hal-hal yang Menyebabkan Timbulnya Kerja Sama Ekonomi Antar Negara!

Jawaban :
Hal-hal yang Menyebabkan Timbulnya Kerja Sama Ekonomi Antar Negara antara lain :

  • Kemampuan suatu negara dalam memproduksi barang atau jasa terbatas, sedangkan kebutuhan masyarakat tidak terbatas
  • Adanya perbedaan kondisi ekonomi, kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, peradaban dan kondisi alam masing-masing negara
  • Perbedaan faktor produksi yang dimiliki masing-masing negara

Monday, October 10, 2016

Apa Tugas Lurah dan Camat?

Pertanyaan : Apa Tugas Lurah dan Camat?


Jawaban :
- Tugas Lurah :

  1. Melaksanakan kegiatan pemerintahan kelurahan
  2. Memberdayakan masyarakat
  3. Melayani masyarakat
  4. Menyelenggarakan sistem keamanan agar masyarakat tenteram dan tertib
  5. Memelihara prasarana dan fasilitas pelayanan umum di masyarakat
Lurah mempertanggungjawabkan hasil kerjanya kepada Bupati melalui Camat

- Tugas Camat :
  1. Mengoordinasikan kegiatan pemberdayaan masyarakat
  2. Mengoordinasikan upaya penyelenggaraan tenteram dan ketertiban umum
  3. Mengoordinasikan penerapan dan penegakan peraturan perundang-undangan
  4. Mengoordinasikan penyelenggaraan pemeliharaan prasarana dan fasilitas pelayanan
  5. Mengoordinasikan penyelenggaraan dari semua kegiatan pemerintahan pada tingkat kecamatan
  6. Membina penyelenggaraan pemerintahan desa atau kelurahan
  7. Melaksanakan pelayanan masyarakat yang menjadi ruang lingkup tugasnya. Juga yang belum dapat dilaksanakan pemerintahan desa atau kelurahan
Camat mempertanggungjawabkan hasil kerjanya kepada Bupati/Walikota


Thursday, October 6, 2016

Sebutkan Kegunaan Akar Tumbuhan!

Pertanyaan : Sebutkan Kegunaan Akar Tumbuhan!


Jawaban :
Beberapa kegunaan akar tumbuhan adalah sebagai berikut :

  • Menyerap air dan zat hara (mineral)
  • Menunjang berdirinya pohon
  • Sebagai alat pernafasan
  • Sebagai penyimpan makanan cadangan. Fungsi ini hanya terdapat pada beberapa tumbuhan misalnya ubi dan wortel digunakan manusia sebagai bahan makanan, jahe dan kunyit sebagai bahan obat-obatan dan bumbu masak, serta akar bit sebagai bahan parfum.

Tuesday, October 4, 2016

Berikan Contoh Sikap yang Sesuai Sila Pertama Pancasila!

Pertanyaan : Berikan Contoh Sikap yang Sesuai Sila Pertama Pancasila!


Jawaban :
Berikut contoh sikap yang mencerminkan Sila Pertama Pancasila!
a. Saling menghormati antar umat beragama
b. Menjalani perintah agama sesuai ajaran yang dianut masing-masing
c. Melaksanakan kewajiban dan keyakinan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
d. Membina kerjasama dan tolong menolong antar umat beragama.