Sunday, February 15, 2015

Sebutkan Tiga Hak DPR!

Pertanyaan : Sebutkan Tiga Hak DPR!


Jawaban :
Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) adalah lembaga legislatif yang anggotanya dipilih melalui pemilihan umum. Anggota DPR merupakan perwakilan dari Partai Politik.

Hak DPR adalah :
1. Hak Interpelasi yaitu hak DPR untuk meminta keterangan kepada Pemerintah mengenai kebijakan pemerintah yang penting dan strategis serta berdampak luas pada kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

2. Hak Angket yaitu hak DPR untuk melakukan penyelidikan terhadap pelaksanaan suatu undang-undang/kebijakan pemerintah yang berkaitan dengan hal penting, strategis, dan berdampak luas pada kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara yang diduga bertentangan dengan peraturan perundang-undangan.

3. Hak Menyatakan Pendapat yaitu hak DPR untuk menyatakan pendapat atas:
- kebijakan pemerintah atau mengenai kejadian luar biasa yang terjadi di tanah air atau di dunia internasional;
- tindak lanjut pelaksanaan hak interpelasi dan hak angket; atau
- dugaan bahwa Presiden dan/atau Wakil Presiden melakukan pelanggaran hukum baik berupa pengkhianatan terhadap negara, korupsi, penyuapan, tindak pidana berat lainnya, maupun perbuatan tercela, dan/atau Presiden dan/atau Wakil Presiden tidak lagi memenuhi syarat sebagai Presiden dan/atau Wakil Presiden.

Sunday, February 8, 2015

Sebutkan Macam - Macam Gaya!

Pertanyaan : Sebutkan Macam - Macam Gaya!


Jawaban :

Macam - macam gaya berdasarkan sumbernya :
1. Gaya Magnet 
Gaya Magnet adalah gaya yang diakibatkan oleh magnet. Misalnya ketika kita mendekatkan magnet batang pada paku besi. Paku besi akan tertarik dan menempel pada magnet batang. Gaya magnet bersifat menarik benda-benda yang terbuat dari besi.

2. Gaya Gravitasi Bumi 
Gaya Gravitasi Bumi adalah gaya yang diakibatkan oleh gaya tarik Bumi terhadap segala benda di permukaan Bumi. 

Contoh :
- Benda yang dilempar ke atas pasti akan jatuh ke tanah, hal ini terjadi karena pengaruh gravitasi bumi.
- Buah apel yang jatuh dari pohonnya

3. Gaya Pegas 
Gaya Pegas adalah gaya yang dihasilkan oleh kerja benda elastis. 

Contoh :
- Karet elastis pada ketapel dapat digunakan untuk melontarkan batu kecil. 
- Tali pada busur panah dapat digunakan untuk melesatkan anak panah.


4. Gaya Listrik 
Gaya Listrik adalah gaya yang dimiliki oleh suatu benda yang memiliki muatan arus listrik untuk menarik atau menggerakkan suatu benda

Contoh :
Mobil mainan yang diberi baterai. Baterai merupakan salah satu sumber listrik yang dapat memberikan daya atau gaya agar mobil mainan dapat bergerak

5. Gaya Gesek
Gaya Gesek adalah gaya yang berarah melawan gerak benda atau arah kecenderungan benda akan bergerak. Gaya gesek muncul apabila dua buah benda bersentuhan.

6. Gaya Otot 
Gaya Otot adalah gaya yang dilakukan oleh otot-otot tubuh.

Contoh : 
- Orang menimba air
- Kerbau membajak sawah
- Pemain sepak bola menendang bola

7. Gaya Mesin
Gaya Mesin adalah gaya yang disebabkan oleh kerja dari mesin atau alat.

Contoh :
- Mesin mobil
- Mesin motor




Wednesday, February 4, 2015

Sebutkan 5 Manfaat Berorganisasi!

Pertanyaan : Sebutkan 5 Manfaat Berorganisasi!


Jawaban :
Mengikuti sebuah organisasi memiliki banyak manfaat, diantaranya :
1. Melatih Jiwa Kepemimpinan / Leadership
2. Memperluas pergaulan
3. Meningkatkan wawasan dan pengetahuan
4. Memupuk rasa persaudaraan
5. Melatih diri untuk menghargai orang lain